Kesalahan Umum Sering Dilakukan Blogger Pemula

Sebelum memutuskan untuk terjun menjadi blogger maka buatlah dulu pola pikir yang benar tentang blogger (blogging), bisa membaca artikel Mindset Blogg

Memulai kegiatan blogging karena tertarik dengan sebuah artikel, tau kan artikel yang di maksud ?

Ya, artikel yang membahas "cara cari uang di internet, cara menghasilkan uang tambahan, bisnis online tanpa modal, bisnis dengan modal kecil" dan berbagai artikel lainnya.

Yakin dalam tiap artikel yang di tampilkan maka akan ada poin yang menyebutkan tentang Blogger atau blogging.

Selanjutnya mereka akan mengetik kata cara menjadi blogger atau cara membuat blog, iya kan ?

Dan mereka pun langsung membuat blog dengan membaca tutorial secara seksama dan taraaaa.... blog pun jadi dan telah terbit.

Setelah terbit, blog pun di buat dengan sepenuh hati dan mulailah kesalahan demi kesalahan dilakukan dan berikut ini adalah beberapa kesalahan umum yang sering di lakukan blogger pemula.

Kesalahan umum Sering Dilakukan Blogger Pemula

1. Asal memilih domain

Domain menjadi satu hal penting bagi sebuah blog/situs karena bisa mengandung branding dan keyword

Apa itu branding ? 

Branding berasal dari bahasa inggris kata dasar brand. Bila diterjemahkan ke bahasa indonesia bisa berarti Merk atau label, Sehingga branding bermakna menonjolkan label dengan tujuan agar merk bisa di kenal oleh masyarakat ramai.

Terus kalau keyword ?

Keyword juga berasal dari bahasa inggris terdiri atas 2 suku kata yaitu key atau kunci dan word atau kata. Sehingga keyword bermakna sebagai kata kunci. Kata kunci ini adalah untuk mentargetkan pencarian nantinya di penelusuran google.

Ketika baru mulai terjun ke dunia blogging, blogger pemula tidak paham tentang kata-kata tersebut dan pentingnya branding dan keyword pada domain.

Sehingga memilih domain asal sehingga dikemudian hari mereka mengetahui perihal branding dan keyword, mereka pun mulai berfikir untuk merubah nama domainnya atau membuat blog baru.

2. Suka Gonta-ganti Template blog

Memiliki tampilan keren dengan berbagai pernak-penik menarik agar terlihat modern dan canggih biasanya juga menjadi penyakit blogger pemula.

Sehingga gonta-ganti template adalah sebuah kebiasaan yang paling banyak di lakukan oleh blogger pemula. mereka belum tahu soal pentingnya kecepatan loading blog, pentingnya user friendly blog dan pengaruh gonta-ganti template.

Padahal dalam blogging, tampilan simple, clean dan ramah pengguna adalah prioritas utama. Mereka belum paham soal mempercantik theme bisa dilakukan dengan menambahkan iklan yang tentunya lebih berguna dan bisa menghasilkan cuan.

3. Belum Paham Soal Niche/Topik

Setelah membuat blog, tentu perlu untuk mengisinya dengan artikel. Sebagai blogger pemula, maka artikel pertama yang di tulis adalah apa yang ada di kepala mereka.

Yang pada akhirnya ketika mereka sadar bahwa ternyata blog itu penting untuk topiknya di pertajam, mereka pun mulai berfikir untuk menghapus artikel lama tapi disayangkan, atau membuat blog baru yang artinya tambah pekerjaan ngurus 2 blog.

Padahal ngurus blog satu saja sudah blepotan, bagaimana caranya untuk ngurus 2 blog, bisa auto strok.

4. Belum Ngerti Etika Copas (Copy Paste)

Karena keseringan ganti template dan mencari theme yang tepat dan sesuai kesana kemari, akhirnya tidak punya waktu untuk update artikel pada blognya. Copas pun jadi pilihan terbaik.

Yang disayangkan mereka tidak paham etika copy paste yang mana harus mencantumkan link sumber dan asal comot artikel di semua blog yang menurutnya artikelnya bagus.

Padahal bila ngerti etika copas maka semua akan mendapatkan manfaat. Ketika ingin copas ada baiknya minta izin dengan pemilik tulisan, kalau diizinkan silahkan copas kalau tidak ya silahkan cari blogger lain.

Kalau ada izin copas jangan lupa cantumkan link aktif ke alamat sumbernya sebagai bentuk penghargaan kepada si pemilik artikel asli.

5. Promosi Membabi Buta

Pokoknya blog saya harus dibaca orang, harus banyak pengunjungnya harus banyak komentarnya dan lain-lain. Karena blogger yang belum paham soal organic trafik, redirect trafik maka melakukan promosi secara asal-asalan.

Di share ke semua sosial media dan grup-grup yang diikuti, tidak peduli grup tersebut tidak ada kaitannya dengan artikel yang di bahas intinya share.

6. Ingin Cepat Berpenghasilan

Ini yang paling penting, karena awal berkenalan dengan blogging adalah dengan kata kunci mencari penghasilan, bisnis modal kecil atau mencari penghasilan tambahan lewat internet, maka fokus pembuatan blognya adalah cuan.

Kondisi ini memaksa blogger pemula membangun mindset blogging untuk mencari cuan. Sehingga fokus penghasilan jadi tujuan kunci.

Kesalahan ini bisa berakibat fatal karena bila gagal maka yang terjadi adalah rasa putus asa apalagi karena ingin cepat berpenghasilan dan tidak sesuai target tujuan.

Dan inilah penyebab banyak orang yang menjadi blogger baik part time atau pun full time berhenti di tengah jalan.

Lalu, bagaimana menghindari agar tidak melakukan kesalahan ini?

Sebelum memutuskan untuk terjun menjadi blogger maka buatlah dulu pola pikir yang benar tentang blogger (blogging), bisa membaca artikel Mindset Blogger dan Digital Marketing Yang Benar.

Kemudian tetapkan niche/topik yang sesuai passion atau hobi agar pembahasannya lebih dikuasai dan pilih domain apa untuk branding atau untuk keyword. 

Jangan gampang tergoda dengan berbagai tawaran bisnis di internet dan fokuslah pada satu jenis bisnis saja yang sesuai topik blog yang kamu buat.

Kesimpulan

Mungkin banyak hal lain yang dirasakan oleh blogger lain mengenai Kesalahan Umum Sering Dilakukan Blogger Pemula ini, dan sebagian besar artikel ini adalah berdasarkan pengalaman pribadi saya saat masih menggunakan domain bloggerbodoh(dot)com.

Tujuan saya membagikan tulisan ini pun agar mereka yang ingin menjadi blogger tidak terjebak pada kondisi yang saya alami.

Saya hanya orang biasa yang selalu menyemangati diri "Jangan Lelah Untuk Berusaha Sampai Kegagalan Pun Akan Menyerah Pada Semangat Mu"

Posting Komentar

Terima kasih telah berkomentar, komentar akan dimoderasi, salam sukses !!
© Mawardi Mustafa. All rights reserved. Premium By Raushan Design